Sunday, March 12, 2017

Biota yang hidup di perairan Estuari



Biota yang hidup di perairan Estuari
Teman-teman ternyata tidak hanya di air tawar ataupun air laut yang memiliki biota yang hidup, ternyata perairan estuari sangat banyak sekali di temukan organisme-organisme yang hidup, baik tumbuhan ataupun hewan. Nah tentunya teman-teman sebagian belum taukan kenapa perairan estuari banyak ditemukan biota yang hidup. Pasalnya, karena perairannya subur. Kok bisa subur yah? sebab perairan estuari sangat di pengaruhi oleh aliran-aliran sungai yang turun dari darat membawa unsur-unsur organik yang merangsang mempercepat pertumbuhan tumbuhan dan dimana ada banyak tumbuhan pasti akan ada hewan-hewan yang akan datang untuk mencari makan ataupun mengasuh anaknya.
Tapi sayangnya teman-teman walaupun perairan yang subur banyak tumbuhan, hewan ternyata perairan estuari sangat sensitif sekali oleh gangguan-gangguan manusia, sehingga terjadi pencemaran yang menyebabkan biota yang hidup di perairan estuaripun ikut mati. Nah, ini teman-teman biota yang sering ditemukan di perairan estuari yaitu:
1.     Hewan
Jenis endemik ( seluruh hidupnya tinggal di estuaria)
Contoh : kerang dan kepiting serta berbagai macam ikan seperti famili Clupeidae,Engraulidae, Gobiidae, dan Leoignathidae
Jenis estuaria yang tinggal di estuaria untuk sementara waktu
Contoh : larva, beberapa jenis udang dan ikan yang setelah dewasa berimigrasi ke laut, seperti genus Plotosius
Jenis ikan yang menggunakan estuaria sebagai jalur migrasi dari laut ke sungai dan sebaliknya seperti seperti sidat dan ikan salmon

2.    Tumbuhan
Yaitu : Lamun, Alga makro (rumput laut) tumbuh di dasar perairan. Alga mikro yang hidup sebagai plankton nabati atau hidup melekat pada daun lamun
Sumber
Knox,G.A. 1986. Estuarine Ecosystem: A System Approach. Florida: CRC Press
Kramer, K.J.M.1994. Tidal Estuaries: Manual of Sampling and Analittycal Procedure. AA Balkema.
Nontji, A, 1993. Laut Nusantara. Jakarta: Penerbit Djambatan..

No comments:

Post a Comment

Nama :
Alamat E-mail :
Pesan :